Benda terjatuh karena gravitasi
Hati terjatuh karena kamu, dan Dia yang menciptakan kamu
Benda terjatuh maka harus dipungut
Lalu bagaimana jika hati "terjatuh"?
Apakah dia bisa bangkit sendiri?
Bisa.
Terjatuh atau tidak, itu Tuhan yang mengatur. Bisa bangkit atau tidak, Tuhan pula yang mengatur.
Lalu aku harus apa jika hati terjatuh?
Sedangkan hati tidak tahu apakah jatuhnya kali itu baik
ataukah buruk
Membawa cerita
atau membawa derita
Hati tidak tahu
Yang dia tahu hanyalah
dia telah terjatuh.
0 komentar:
Posting Komentar